Rabu, 24 Februari 2010

Monyetpun Jatuh Cinta

0 komentar
Monyet Juga Jatuh Cinta
Kata orang cinta itu buta. Tidak terbatas pada umur, status atau bahkan tidak juga terbatas pada milik golongan tertentu.
Binatang pun jatuh cinta pada pasangannya dan ada yang setia dan ada juga yang berpoligami atau berpoli andri satu laki banyak perempuan dan satu perempuan banyak laki.

Tapi satu hal yang aneh terjadi di Lumajang Jawa Tengah. Ada binatang yang beda species jatuh cinta satu dengan lainya. Dan hal ini dapat dibuktikan dengan jatuh cintanya seekor monyet denga seekor ayam betina milik warga Lumajang. Aneh bukan ?

Senin, 22 Februari 2010

Sukses hanya karena multy talenta ?

0 komentar
Apakah menjadi sukses harus multy talented ?
Itu kan hanya paradigma sebagian orang. Paradigma adalah sesuatu cara kita melihat dunia dan bukan berkaitan dengan pengertian tindakan melihat secara visual, melainkan dengan persepsi, mengerti dan menafsirkan.Dan hal itu dijadikan sesuatu patokan dan menjadikannya suatu alasan untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu. Ada banyak orang yang mempergunakan paradigmanya salah dalam melakukan sesuatu sehingga apapun yang dilakukan seolah-olah benar atau membenarkan dirinya sendiri ataupun menggiring dirinya sendiri kearah yang negatif.
Sungguh banyak orang yang sukses dengan hanya bermodalkan tidak lebih dari satu talenta.

Kamis, 18 Februari 2010

Orang Indonesia Pertama Korban Pembukaan Casino Singapore

0 komentar
Belum genap seminggu pembukaan Casino di negara tetangga kita Singapore sudah menelan korban. Keinginan untuk mencari keberuntungan melalui permainan judi ini malah apa yang dialami malah sebaliknya dan berakhir di jeruji besi negara Singapore.

Paulus Djohar namanya yang sengaja datang ke Singapore melalui Malaysia tepatnya tanggal 16 Februari yang lalu atau tepatnya 2 hari setelah pembukaan Casino di negara itu. Tidak dijelaskan Paulus tinggal dimana tapi yang pasti kedatangannya kenegara itu melalui Malaysia yang hanya berbatasan jembatan penyeberangan.

Selasa, 16 Februari 2010

Kisah Penjual Keledai

0 komentar
Lukman adalah namanya yang hidup pada jaman dahulu,  tinggal bersama putranya . Lukman dan anaknya  pergi ke kota untuk menjual keledainya. Dalam perjalanannya seorang perempuan melihat mereka dan tertawa geli, "Kalian berjalan membawa keledai. mengapa kalian tak menungganginya? Benar-benar tindakan yang bodoh!" "Perempuan itu benar," kata orang tua itu kepada putranya, "Kita berdua sungguh bodoh." Maka Lukman naik ke punggung keledai, dan anaknya berjalan mengikuti di belakangnya. Tak berapa jauh beranjak, keduanya berjumpa seorang perempuan tua. Begitu ia melihat Lukman menunggang keledai ia berseru kepadanya, "Hey, ini tidak benar. Kamu menunggang keledai dan membiarkan bocah kecil itu berjalan kaki di belakangmu." "Benar juga. ada benarnya perkataan perempuan tua itu." Tukas Lukman dan iapun segera melompat turun dari punggung si keledai lalu membiarkan putranya naik.

Jumat, 12 Februari 2010

The Power of Vision

0 komentar
Milikilah the Power of Vision.

How to get the Vision ? Banyak orang bertanya-tanya, bagaimana mendapatkan visi , untuk apa visi dalam kehidupan kita. Serta banyak hal lain yang selalu didengungkan tentang Visi.

When there is no vision the life wild perish. Bila tidak ada visi maka kehidupan ini akan liar. Visi adalah gambaran masa depan yang bisa dilihat dengan mata hati, meskipun mata jasmani tertutup. How to get vision ? Seeking God. Apa gambaran hidup kita tentang masa depan ? depand on vision. Some people having site but no vision. Punya mata tapi tak punya kemampuan untuk melihat sesuatu. Begitu penting dan berharganya sebuah visi sehingga segala sesuatu usaha harus berfocus pada visi yang didapat.

Kamis, 11 Februari 2010

Mega Proyek Dunia

0 komentar
Ada banyak Mega proyek di seantero dunia. Yang baru kita dengar adalah salah satu menara yang tertinggi didunia yang ada di Dubai, mengalahkan tingginya Petronas Malaysia dan beberapa gedung lainnya.

Tapi pernahkah terpikir bahwa mega proyek yang membuat dunia kagum, 10 diantaranya ada di Indonesia.

1. Surabaya Sport Center.

Surabaya akan memiliki kompleks olah raga super megah dengan fasilitas super lengkap, disebut SSC (Surabaya Sport Center). Proyek ini menelan dana Rp. 440,2 milliar yang berlokasi di kawasan Benowo, Surabaya Barat. Kompleks itu terdiri dari stadion utama berkapasitas 50 ribu penonton, stadion Indoor berkapasitas 10 ribu penonton dan rencananya akan memiliki stadion atletik dan sirkuit.
Kita cuma berharap bahwa megahnya dan luasnya stadion tempat penonton tidak dipenuhi oleh para Bondo Nekad (Bonek) yang lebih menjurus merugikan dari pada memberi dampak positif.

2. Jembatan Selat Sunda.
Panjang Jembatan Selat Sunda 29 kilometer yang menghubungkan Pulau Jawa dan Pulau Sumatera. Jika ini dibangun akan menjadi jembatan yang terpanjang didunia dengan bentang tengah samapai 2.200 meter. Investasi yang dibutuhkan untuk pembangunan JSS sekitar 100 triliun. Waktu yang dibutuhkan adalah 10 tahun untuk menyelesaikan proyek tersebut. Jembatan ini direncanakan dengan lebar 60 meter dengan ketinggian 70 meter dari permukaan laut serta dibuat 6 jalur untuk kendaraan lalu lalang.

Senin, 08 Februari 2010

Kenapa Pria Lebih Cepat......

0 komentar
Lama hidup didunia ini adalah faktor utama penentu adalah Tuhan sendiri. Meskipun dengan cara apapun meninggalkan dunia ini, wajar atau tidak semuanya kehendak yang kuasa. Tapi meskipun hidup ini ditentukan oleh sang maha pencipta tapi faktor lainpun cukup mempengaruhinya.

Dinegara manapun dinunia ini umumnya kaum pria lebih cepat meniggal tujuh tahun bila dibandingkan dengan kaum hawa atau wanita. Menurut penelitian William Hazzard, MD, ketua Department of Internal di Bowman Gray School of Medicine o Wake Forest University Nort Carolina bahwa hal itu tidak hanya berlaku bagi manusia tapi juga berlaku pada jenis binatang seperti Katak, Kera, burung kenari.

Sampai saat ini belum ada satupun ahli yang mampu memastikan dan menjelaskan mengapa hal itu bisa terjadi. Namun sejumlah teori dapat diungkapkan bahwa wanita umumnya meninggal pada usia 79 tahun dan pria mendahului pada umur 72 tahun.

Kamis, 04 Februari 2010

Obat Yang Aman di Konsumsi

0 komentar
Ketika kita sakit, maka yang harus dilakukan adalah pergi kerumah sakit untuk berobat. Kalau sakitnya agak parah maka perawatan intensif yang harus dijalani. Tapi bagaimana kalau hanya sakit kepala misalnya ? Tentu tidak harus kerumah sakit dan kita berusaha untuk mencari dan membeli obat yang gampang dijual dipasaran sebagai solusi. Begitu banyaknya pilihan obat yang ditawarkan hanya untuk membunuh rasa sakit itu. Obat penghilang rasa sakit yang disebut dengan painkiller.

Aspirin, Paracetamol dan Ibuprofen adalah beberapa jenis yang sering di konsumsi. Tidak ada salahnya bila kita harus mengetahui manfaat setiap obat-obat tersebut.

Selasa, 02 Februari 2010

Apa yang membuat Batam Istimewa.

0 komentar
Batam adalah sebuah kota yang sangat terkenal di wilayah nusantara bahkan di manca negara, nama Batam cukup harum. Kota ini terkenal dengan daerah Industri dan juga sejumlah galangan kapal yang super sibuk menyamai kesibukan Industri Elektronik yang tetap beroperasi 24 jam. Tidak heran banyak yang berduyun-duyun ke kota ini untuk mengadu nasib dan tidak sedikit yang sudah sukses. Tapi banyak juga yang galal karena kemungkinan kalah bersaing.


Lihatlah beberapa slogan tentang BATAM. (Bila Anda Tiba Anda Menyesal).Tapi sesungguhnya orang yang sudah berhasil tetap memegang prinsip BATAM yang lebih kearah positif. BATAM (Bila Anda Tabah Anda Menang). Nah..tinggal pilih aja tuh mau menyesal atau mau memilih untuk bertahan dan memenangkan sebuah kompetisi .



Mengapa Batam sangat diidolakan oleh banyak orang ?